Pada pembukaan Lomba Karapan Sapi Seleksi Tingkat Kabupaten Sampang hari Sabtu, 10 Agustus 2024, ekstrakurikuler tari SMA Negeri 1 Ketapang “Sanggar Jaya Gatra” turut menyemarakkan acara dengan tampil di acara pembukaan lomba tersebut. Sebanyak 52 murid SMA Negeri 1 Ketapang dengan penuh semangat menampilkan “Tari Pecut” salah satu tarian tradisional Madura yang sarat makna dan keceriaan. Dalam rangka menampilkan performa terbaiknya, ekstrakurikuler tari juga dibantu oleh siswa SMA Negeri 1 Ketapang yang mengikuti program Double Track Kecantikan. Kolaborasi tersebut sekaligus menjadi ajang perkenalan kepada masyarakat umum mengenai penampilan ekstrakurikuler tari dengan make up oleh siswa Double Track SMA Negeri 1 Ketapang. Penampilan mereka tidak hanya menjadi hiburan semata, tetapi juga sebagai upaya pelestarian budaya lokal yang sangat berharga.
Dengan gerakan yang dinamis dan kostum tradisional yang memukau, murid SMA Negeri 1 Ketapang menampilkan keindahan seni tari Madura di hadapan penonton. Keterlibatan mereka dalam acara besar seperti ini juga menunjukkan manfaat nyata dari ekstrakurikuler tari, di mana siswa tidak hanya mengasah bakat mereka tetapi juga berkontribusi pada masyarakat.
Penampilan tari dalam pembukaan Lomba Karapan Sapi ini menegaskan pentingnya ekstrakurikuler tari di sekolah sebagai sarana pengembangan diri, pelestarian budaya, dan penguatan hubungan sosial antara sekolah dan komunitas. Momen ini menjadi bukti bahwa seni tari tidak hanya memperindah acara, tetapi juga memiliki dampak positif yang luas bagi siswa dan masyarakat sekitar.